Ecoprint adalah salah satu pengenalan batik menggunakan tanaman dengan diberikan warna pada totebag. Pelaksanaan kegiatan tersebut didampingi oleh ketua PKK Desa Bandongan dan kader PKK Desa. Tujuan utama kunjungan PKK Desa Bandongan dan mahasiswa KKN UNNES GIAT 5 adalah untuk meningkatkan siswa TK Pertiwi Bandongan 2.
Mahasiswa KKN UNNES GIAT 5 memberikan pengenalan terkait ecoprint. Siswa TK diberikan totebag dengan motif/desain yang berasal dari tumbuhan sekitar dan kemudian diberikan warna sebagai penghias totebag. Nantinya totebag dibawa pulang oleh siswa sebagai pengganti plastik.