Jelajah
IMG-LOGO
Info Publik

Sederet Manfaat Aromaterapi Bagi Kesehatan Tubuh, Relaksasi Hingga Redakan Nyeri

Create By 27 February 2018 26192 Views
IMG

AROMATERAPI ternyata mempunyai banyak manfaat baik bagi kesehatan tubuh. Tidak hanya untuk relaksasi, ada manfaat lainnya. Apa sajakah?

 Saat ini, aromaterapi banyak digunakan sebagai perawatan alternatif untuk berbagai kondisi kesehatan. Mulai dari stres, masalah pencernaan, insomnia, depresi, dan lain-lain. Tak heran kalau semakin lama semakin mudah buat Anda untuk menemukan berbagai produk aromaterapi yang katanya berkhasiat bagi tubuh.

Apakah benar ada banyak manfaat aromaterapi buat Anda? Cari tahu jawabannya di bawah ini.

Sebenarnya, apa yang dimaksud dengan aromaterapi?

Aromaterapi adalah cara memanfaatkan minyak alami yang diekstrak dari tumbuhan dengan tujuan meningkatkan kesehatan secara fisik maupun psikis. Minyak yang digunakan adalah minyak esensial yang terbuat dari berbagai tanaman obat, bunga, herbal, akar, buah, dan pepohonan yang tumbuh di seluruh dunia. Menurut sejumlah penelitian, beberapa jenis minyak esensial sudah terbukti memiliki efek positif untuk meningkatkan kondisi fisik dan emosional seseorang.

Sudah lebih dari 5000 tahun, aromaterapi dipercaya diantara berbagai budaya di seluruh dunia. Dipercaya bahwa aromaterapi merupakan penyembuh alami yang dapat berfungsi sebagai anti bakteri, antiradanga, sekaligus memberikan efek antinyeri.

Minyak esensial dapat dimanfaatkan untuk aromaterapi dalam berbagai macam cara. Antara lain adalah sebagai berikut.

• Menggunakan diffuser dengan mengubah minyak esensial menjadi uap yang wangi

• Menghirup minyak melalui hidung secara langsung lewat pakaian atau dari botol

• Melakukan terapi pijat dengan menggunakan minyak esensial

• Berendam pada air yang dicampur dengan minyak esensial

• Mengoleskan minyak esensial secara langsung pada kulit Anda

Manfaat aromaterapi bagi tubuh dan pikiran

1. Relaksasi

Banyak penelitian membuktikan bahwa minyak esensial yang dipakai dalam aromaterapi, seperti minyak bunga lavender dan kamomil, dapat menenangkan Anda ketika dilanda kecemasan atau stres berlebih.

Aroma lavender dipercaya bisa memberikan efek relaksasi serta mengendalikan sistem saraf simpatis, yaitu sistem saraf yang bertanggung jawab pada respon stres fight or flight (melawan atau melarikan diri) dan gejala fisiknya, seperti tangan berkeringat atau jantung yang berdegup kencang.

2. Meningkatkan kualitas tidur

Karena minyak aromaterapi membantu orang untuk mengurangi stres, maka dipercaya bahwa aromaterapi juga turut membantu seseorang untuk tidur lebih nyenyak. Seseorang dengan insomnia, cemas, atau restless leg syndrome dan gatal di malam hari yang sering terjadi dapat menggunakan aromaterapi untuk membantu tidurnya.

Minyak esensial dalam aromaterapi yang digunakan dapat berupa minyak bunga lavender. Coba nyalakan diffuser kira-kira satu jam sebelum Anda tidur dengan minyak lavender atau minyak lainnya yang Anda inginkan.

3. Mengobati masalah pernapasan

Beberapa minyak aromaterapi memiliki antiseptik yang dapat membantu membersihkan udara dari bakteri, kuman, dan jamur. Organisme-organisme tersebut diketahui dapat mengganggu pernapasan, seperti sumbatan, batuk, atau bersin.

Tea tree oil atau minyak pohon teh dianggap memiliki kemampuan antiseptik dan antimikroba sedangkan minyak eukaliptus dianggap dapat melegakan pernapasan di saat flu.

4. Meredakan nyeri dan peradangan

Untuk meredakan nyeri atau pada otot yang tegang, nyeri sendi, jaringan yang mengalami peradangan, atau sakit kepala, Anda bisa menggunakan manfaat aromaterapi untuk mengurangi keluhan tersebut.

Minyak aromaterapi yang biasa digunakan adalah jahe, kunyit, dan jeruk untuk meredakan nyeri sendi. Kemudian untuk sakit kepala Anda bisa menggunakan aroma daun mint, spearmint, dan rosemary.

5. Baik untuk pencernaan dan mengurangi mual

Minyak aromaterapi seperti jahe, kunyit, anggur, daun mint, lemon, kamomil, dan eukaliptus dapat membantu mengatasi penyakit asam lambung, mual, morning sickness (mual saat hamil), atau kram perut saat PMS.

Menurut Journal of Basic Physiology and Pharmacology tahun 2015, ditemukan bahwa minyak esensial kunyit dan jahe banyak digunakan di negara-negara Asia sebagai pengobatan tradisional dan bahan makanan, karena sifatnya yang melindungi lambung. Kedua minyak ini memiliki kandungan yang tinggi akan antioksidan, yang dipercaya dapat mengurangi nekrosis, erosi, dan perdarahan pada dinding lambung yang secara signifikan menurunkan nyeri perut. Demikian ditulis situs Hellosehat

Dilansir Dari : https://lifestyle.okezone.com/read/2017/10/10/481/1792678/sederet-manfaat-aromaterapi-bagi-kesehatan-tubuh-relaksasi-hingga-redakan-nyeri

IMG
IMG
IMG